• Breaking News

    Makna Filosofis Lambang HMI





    Lambang Himpunan Mahasiswa Islam disahkan pada Kongres III HMI di Bandung pada tahun 1953. Kongres tersebut berlangsung pada fase perkembangan HMI, ketika organisasi yang lahir pada 1947 itu tumbuh signifikan. Sejarawan HMI, Agussalim Sitompul mencatat, Kongres HMI III di Bandung diikuti oleh sembilan HMI Cabang, yaitu: HMI Cabang Yogyakarta yang berdiri tahun 1948, HMI Cabang Jakarta berdiri pada 1950, HMI Cabang Bandung pada 1950, HMI Cabang Surabaya pada 1953, HMI Cabang Padang pada 1951, HMI Cabang Makassar pada 1953, HMI Cabang Medan berdiri pada tahun 1952, dan HMI Cabang Surakarta pada 1952, hal itu membuktikan bahwa HMI kian menyebar di Nusantara ini.


    Ahmad Sadali, aktivis HMI Cabang Bandung, lahir di Garut, Jawa Barat 24 Juli 1924, seorang akademisi dan pelukis. Dia disebut-sebut sebagai pencipta lambang HMI. Selain berupaya melukiskan atau menggambarkan lambang HMI, dia juga berupaya keras untuk memberi makna lambang HMI yang ia ciptakan. Sebagaimana yang telah dibakukan dalam Hasil-Hasil Kongres HMI dari masa ke masa, makna filosofis lambang HMI tersebut sebagai berikut:

    • Bentuk huruf Alif, artinya, “Alif sebagai huruf hidup dalam huruf hijaiyah, melambangkan optimisme kehidupan HMI”. Selain itu juga berarti “huruf Alif merupakan angka satu sebagai lambang Tauhid”.
    • Bentuk Perisai, merupakan “lambang kepeloporan HMI”.
    • Bentuk Jantung, artinya “Jantung adalah pusat kehidupan manusia. Sebagai lambang fungsi perkaderan HMI”.
    • Bentuk Pena, artinya “melambangkan bahwa HMI organisasi mahasiswa yang senantiasa haus akan ilmu pengetahuan dan teknologi”.
    • Gambar Bulan Bintang, artinya “melambangkan kejayaan umat Islam di seluruh dunia”.
    • Warna Hijau, artinya “melambangkan keimanan dan kemakmuran”.
    • Warna Hitam, artinya “melambangkan ilmu pengetahuan”.
    • Keseimbangan warna hijau dan hitam, artinya “melambangkan keseimbangan, hakiki kepribadian HMI”. 
    • Warna Putih, artinya “ melambangkan kemurnian dan kesucian perjuangan HMI”.

    Sumber bacaan: M Alfan Alfian, dkk (peny), Mereka yang Mencipta dan Mengabdi;Jejak Langkah Alumni HMI, Bekasi: PT Penjuru Ilmu Sejati, 2016, hal: 67-68.

    (Buku ini dapat Kawan-kawan miliki. Klik Disini)

    No comments